erosi [ero·si]
Kata Nomina (kata benda)Pengucapan: érosi
Apa yang dimaksud dengan erosi?
- 1) hal menjadi aus (berlubang) karena geseran air (tentang batu);
- 2) pengikisan permukaan bumi oleh tenaga yang melibatkan pengangkatan benda-benda, seperti air mengalir, es, angin, dan gelombang atau arus; (Geografi)
- 3) luka pada kulit yang sangat dangkal, hanya mengenai lapisan kulit luar dan mengeluarkan serum; (Kedoktoran dan fisiologi)
- 4) pengikisan; penyusutan; penipisan (Kata kiasan)
contoh: 'erosi nasionalisme'
Bagaimana cara mengucapkan erosi?
Seseorang mengucapkan erosi sebagai berikut: érosi.
Kata erosi termasuk kata apa?
Kata erosi adalah Kata Nomina (kata benda).
erosi air:
pemindahan tanah dari permukaan terbuka, yang disebabkan oleh arus air deras, termasuk aliran permukaan yang berasal dari curah hujan, es, salju yang mencair;
erosi alur:
erosi yang membentuk saluran dangkal;
erosi angin:
pelepasan, pemindahan, dan pengendapan tanah oleh angin;
erosi awal:
tingkat permulaan erosi, terutama mengenai pembentukan lembah;
erosi glasial:
pengikisan lereng gunung dan sebagainya oleh gletser (es yang bergerak);
erosi hujan:
erosi tanah yang disebabkan oleh kekuatan air hujan yang menimpa tanah debu;
erosi internal:
erosi yang disebabkan oleh tekanan air hujan yang kuat di atas tanah gundul yang membawa butir tanah ke dalam celah pori-pori tanah tsb;
erosi lokal:
erosi setempat atau yang tidak berpengaruh buruk, endapannya terjadi pada sembarang tempat;
erosi percikan:
kikisan berbentuk butiran tanah yang tepercik karena tetesan air hujan;
erosi permukaan:
pengikisan tanah yang meliputi permukaan tanah yang luas;
erosi pertanian:
erosi yang disebabkan oleh peningkatan aliran permukaan, angin, penebangan hutan, pembakaran tanaman penutup tanah; penggembalaan liar, dan gangguan pada sistem drainase alamiah;
erosi selokan:
pengikisan lereng gunung dan sebagainya yang mengakibatkan terbentuknya jurang;
erosi tanah:
- 1) perusakan dan pemindahan tanah sebagian atau seluruhnya, terutama di daerah yang banyak turun hujan dan banyak musim kering;
- 2) proses perpindahan atau pergerakan tanah dari permukaan bumi karena angin atau aliran air
gejala erosi:
pertanda yang menunjukkan akan terjadi tanah longsor;
Tip: doubleclick kata di atas untuk mencari cepat
Database utama KBBI merupakan Hak Cipta Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemdikbud (Pusat Bahasa)