1 kasar [ka·sar]
Kata Adjektiva (kata sifat)Apa yang dimaksud dengan kasar?
- 1) agak besar; tidak halus
contoh: 'pasir kasar cocok untuk menutup jalan berlubang itu' - 2) bertingkah laku tidak lemah lembut
contoh: 'sambil memaki-maki dengan kasar, dia bersumpah' - 3) kasap; kesat; tidak halus waktu diraba
contoh: 'kertas ini kasar benar' - 4) tidak baik buatannya; gabas
contoh: 'bajunya merah tua, sarungnya tenun kasar, dan destarnya kain hitam' - 5) hanya dalam garis-garis besarnya (tidak dengan saksama, tidak dengan perincian yang teliti, hanya perkara yang besar-besar)
contoh: 'paling sedikit rencana itu sudah diwujudkan dalam bentuk kasar menurut kebutuhan atau pesanan' - 6) dapat diraba (dilihat dsb);
- 7) mentah; belum dibersihkan;
2 kasar [ka·sar]
Apa yang dimaksud dengan kasar?
Arti: lihat qasar
Kata-kata dari kata dasar kasar
atak kasar:
berbagai unsur karya seni (teks, gambar, foto, dan ilustrasi lain) yang disatukan dan diletakkan pada satu lembaran karton, kemudian difoto untuk dijadikan separasi;
bahasa kasar:
bentuk bahasa yang dianggap substandar dan rendah;
buruh kasar:
buruh yang menggunakan tenaga fisiknya karena tidak mempunyai keahlian di bidang tertentu;
kasar tangan: (Kata kiasan)
kasar tingkah lakunya; suka memukul;
kerja kasar:
pekerjaan yang memerlukan tenaga fisik;
pekerja kasar:
buruh yang melakukan pekerjaannya dengan tenaga fisik (seperti pemikul barang, kuli bangunan, pekerja perbaikan jalan); kuli;
ragam kasar:
ragam bahasa yang digunakan dalam pemakaian takresmi di kalangan orang yang saling mengenal;
transkripsi kasar: (Linguistik)
transkripsi fonetis yang menandai perbedaan fonetis yang penting (fungsional) saja;
wol kasar:
wol yang agak kasar dan kuat serabutnya dari domba Merino dari Australia;
Tip: doubleclick kata di atas untuk mencari cepat
Database utama KBBI merupakan Hak Cipta Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemdikbud (Pusat Bahasa)