rantai [ran·tai]
Kata Nomina (kata benda)Apa yang dimaksud dengan rantai?
- 1) tali dari cincin yang berkaitan, biasanya dibuat dari logam, plastik, dan sebagainya;
- 2) kalung;
- 3) ikatan; pertalian
contoh: 'memutuskan rantai pertunangan' - 4) belenggu; kungkungan; kekuasaan
contoh: 'melepaskan diri dari rantai penjajah' - 5) deret atom yang terikat dengan ikatan homopoler, msl rantai karbon; (Kimia)
Kata rantai termasuk kata apa?
Kata rantai adalah Kata Nomina (kata benda).
Kata-kata dari kata dasar rantai
babi rantai:
babi hutan yang bercambang (berjanggut) dan hidup menyendiri, tidak berkawan;
baju rantai:
baju halkah;
ceruk rantai: (Pelayaran)
tangki atau ruangan di bagian belakang atau buritan kapal, biasanya digunakan sebagai tangki bilas atau tangki air tawar;
cincin rantai:
cincin (tidak berpermata) yang berbentuk rantai yang dilingkarkan;
gelang rantai:
- 1) mata rantai;
- 2) gelang yang berbentuk seperti rantai;
mata rantai:
- 1) gelang-gelang pada rantai;
- 2) kejadian (peristiwa, hal, dan sebagainya) yang saling berkaitan; (Kata kiasan)
pantun rantai:
pantun berkait;
pengangkat rantai:
besi gelondong yang dapat berputar pada lir jangkar, yang berfungsi sebagai penarik rantai jangkar;
pipa rantai:
pipa yang dilalui oleh rantai jangkar dari bak rantai ke mesin jangkar dan pada umumnya menghubungkan geladak kecil dengan bak rantai;
rantai ikat balok:
rantai yang digunakan untuk mengikat balok-balok, biasanya terdiri atas mata rantai tanpa sengkang;
rantai kangkang:
rantai dari besi untuk mengikat kaki orang hukuman agar tidak melarikan diri;
rantai karbon: (Kimia)
ikatan atom karbon berturut-turut dalam satu senyawa;
rantai makanan: (Biologis)
- 1) perolehan makanan pada organisme yang terjadi secara berantai;
- 2) rangkaian pemerolehan makanan organisme berikutnya;
rantai pengaman:
rantai yang terdapat pada pintu kamar hotel yang dipasang apabila berada di dalam kamar untuk menjaga keamanan;
surat rantai:
surat yang dikirimkan kepada seseorang dan yang harus disalin dan dikirimkan lagi kepada orang lain;
tusuk rantai:
jahitan kuras-kuras menjadi blok buku yang hasil ikatan kuras-kurasnya berbentuk rantai;
Tip: doubleclick kata di atas untuk mencari cepat
Database utama KBBI merupakan Hak Cipta Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemdikbud (Pusat Bahasa)